Krakatau Destinasi Tour & Wisata Lampung Nan Mempesona |
Krakatau (krakatoa) merupakan kepulauan vulkanik aktif yang terletak di Selat Sunda, yang termasuk wilayah cagar alam. Selain sebagai kawasan konservasi, Krakatau adalah salah satu destinasi wisata Lampung yang banyak dikunjungi wisatawan, khususnya yang menyukai wisata alam dan gunung berapi.
KRAKATAU DESTINASI TOUR WISATA LAMPUNG
LETUSAN GUNUNG KRAKATAU DAN MUNCUNYA ANAK KRAKATAU
Gunung Krakatau mengeluarkan letusan dasyat pada tahun 1983, melemparkan bebatuan dan abu vulkanik sebanyak 18 km3, dengan ketinggian semburan mencapai 80 km. Getaran akibat letusan Gunung Krakatau terasa hingga ke Benua Eropa, dan suaranya terdengar hingga 4.650 km sampai ke Alice Springs, Austraia dan Rodrigues, Afrika. Abu vulkaniknya menutupi atmosfer bumi, hingga membuat bumi gelap selama 2,5 hari, dan membuat sinar matahari terasa redup hingga setahun setelahnya. Hamburan debu vulkanik Krakatau mencapai Norwegia hingga wilayah New York. Letusan dasyat Gunung Krakatau itu menyisakan kaldera berbentuk cekungan dengan lubang sedalam 250 m, selebar 7 km.Empat puluh (40) tahun setelah meletusnya Krakatau, yakni dejak tahun 1927, muncul gunung api baru yang kini kita kenal sebagai Gunung Anak Krakatau di kaldera bekas letusan. Setiap tahun gunung Anak Krakatau ini bertambah tinggi sekitar 4 - 6 m, dan bertambah lebar sekitar 12 m. Saat ini ketinggian Anak Krakatau sekitar 215 m di atas permukaan laut.
CAGAR ALAM KRAKATAU
Cagar Alam Krakatau memiliki luas 13.735 ha, 2.535 ha berupa daratan, dan sisanya seluas 11.200 ha merupakan lautan. Kawasan cargar alam ini merupakan laboratorium alam penting yang bermanfaat untuk aneka penelitian, seperti: vulkanologi, biologi, geografi, dan lain-lain, serta memiliki potensi wisata alam.
Pada tahun 1984 Kepulauan Krakatau masuk ke dalam Taman nasional Ujung Kulon, namun sejak tahun 1980 wilayah ini masuk ke Balai Konservasi Sumber Daya Alam Lampung.
Kawasan Cagar Alam Krakatau memiliki biota laut yang beragam, diantaranya ada sekitar 54 jenis ikan hias, 7 diantaranya merupakan jenis ikan kepe-kepe yang merupakan indikator keutuhan terumbu karang suatu wilayah. Beberapa spot yang menarik dengan berbagai kegiatan wisata, antara lain :
- Pulau Krakatau Besar (Pulau Rakata), kegiatan wisata yang bisa dilakukan di sini antara lain menyelam dan panjat tebing. Pulau ini memiliki keragaman ikan hias dan biota laut dibandingkan 3 pulau lainnya.
- Pulau Krakatau Kecil (Pulau Panjang), kegiatan yang bisa dilakukan adalah diving, namun relatif kurang banyak memiliki keragaman biota laut, hal ini dimengerti sebab pengaruh aktivitas magma dari gunung anak krakatau. Kegiatan diving khususnya dilakukan di sisi barat daya dan selatan, sebab memiliki biota laut yang beragam dan indah menawan.
- Pulau Anak Krakatau, kegiatan yang sering dilakukan di pulau ini adalah mendaki Gunung Anak Krakatau, untuk menikmati sunrise.
- Pulau Sertung, kegiatan yang dapat dilakukan di sini antara lain berenang, menyelam, dan mengamati aktivitas vulkanik gunung anak krakatau dari sisi barat.
Tertarik dong Wisata ke Gunung Krakatau di Lampung ? Klik link ini : Paket Tour Krakatau
Sumber foto :
ghiboo.com, jefri hutagalung wordpress.com, hdermawa65 blogspot.com, tribun surakarta, harian bernas, malahayati ac.id, kabar 24 bisnis.com.